Pameran untuk memenuhi penyediaan rumah sejahtera dan terjangkau
Kementerian Perumahan Rakyat (Kempera) mengklaim bahwa hasil Pameran Pekan Rumah Sejahtera (PPRS) 2013, berhasil meraih nilai booking yang dilakukan oleh Masyarakat berpenghasilan Rendah (MBR) sekitar 400 unit, dengan nilai Rp 7,3 miliar.
Deputi Bidang pembiayaan Perumahan, Kemenpera Sri Hartoyo mengatakan bahwa, pameran rumah untuk MBR ini merupakan program yang dibangun oleh Kemenpera dengan bekerjasama dengan Bank Tabungan Negara (BTN).
"Pameran ini bentuk upaya pemerintah untuk memenuhi penyediaan. Rumah sejahtera dan terjangkau oleh masyarakat berpenghasilan Rendah (MBR)," kata Srihartoyo, dalam penutupan PPRS, di Bekasi, Minggu (21/4/2013).
Menurut dia, dari hasil pameran yang diselenggarakan mulai tanggal 13-21 April ini, total rumah yang dibooking oleh MBR sekitar 400 unit dan potensi KPR sekitar 88 unit atau senilai Rp7.263.700.000.
"Potensi KPR ini akan terus bertambah pada beberapa hari kedepan, mengingat tidak semua calon nasabah melakukan transaksi dengan BTN pada penyelenggaraan PPPRS," katanya.
Dijelaskannya, Pameran PPPRS di kawasan Bekasi ini dalam rangka untuk memenuhi kebutuhan akan rumah yang layak huni dengan fasilitas kredit FLPP.
Konsep pameran dengan mendekatkan MBR melalui pesta rakyat, diharapkan dapat menjadi media interaksi dengan stakeholder yang bergerak dalam pembiayaan perumahan sejahtera.
Pameran di kota Bekasi yang diikuti oleh sekitar 70 pengembang ini, merupakan, rangkaian pameran yang rencananya juga akan di lakukan di 10 kota besar lainnya, terutama untuk penyaluran FLPP.
Pameran PPRS ini bekerjasama dengan Kemenpera, Perum Perumnas, PT Jamsostek, Bapertarum, bank BTN, Apersi, Apernas, pengembang. "Jumlah pengunjung yang hadir dalam pameran ini sekitar 30.000 orang," ujarnya. (aan)
Slider
Seputar Bekasi
Pemerintahan
Tokoh
Kuliner
Piknik
Olah Raga
Berita Bekasi's Admin
We are.., This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.
Berita Infrastruktur
Popular Post
-
Cabangbungin - Bekasi Tidak bisa dipisahkan dari kisah heroisme perjuangan para ulama. Banyak kisah yang masih tersembunyi. Fakta sejara...
-
Wabup Anggap Kenaikan Harga Masih Wajar SIDAK : Kepala Dinas Perikanan dan Kelautan Agus Trihono bersama Wakil Bupati Rohim Mintareja ...
-
Bekasi Selatan - Buka puasa ? Hemmm..mungkin asinan sayur khas Bekasi dapat Anda coba. Selain tidak membosankan, makanan ini terbilang eksl...