sponsor

Slider

Seputar Bekasi

Pemerintahan

Tokoh

Kuliner

Piknik

Olah Raga

» » » BMKG Prakirakan Cuaca

Stasiun Klimatologi  Darmaga Bogor merilis informasi meteorologi  seperti banyaknya hari hujan, intensitas hujan maksimum, cuaca ekstrim, informasi unsur iklim dan perkembangan iklim  hingga awal 2013.

Prakiraan curah hujan bulan Februari dan Maret 2013 pada umumnya 201-400 mm. Sebagian kecil daerah Bekasi Utara dan Karawang Utara curah hujannya diperkirakan < 20 – 200 mm.  


Curah hujan >401 mm diperkirakan terjadi di sebagian kecil wilayah Bogor, Sukabumi Utara, Cianjur Utara, Purwakarta Timur, Sumedang Timur, Ciamis Tengah dan Tasikmalaya Barat bagian tengah.

Untuk sifat hujan bulan Februari dan Maret 2013 diperkirakan pada umumnya Normal (N). Untuk sebagian kecil Bogor Utara, Cianjur Tengah, Sumedang, Kuningan Tengah dan Indramayu Timur diperkirakan sifat hujannya Atas Normal (AN), sedangkan curah hujan Bawah Normal (BN) diprakirakan tidak terjadi.

Kota Depok pada Bulan Februari diperkirakan curah hujan 400 mm dan sifat hujannya Atas Normal (AN). Sementara di Bulan Maret, diperkirakan Curan Hujan 200 mm dengan sifat hujannya Normal (N). Pada Bulan April diperkirakan sifat hujan di Depok Atas Normal (AN) dengan curah hujannya 375 mm. (amel)



«
Next
Posting Lebih Baru
»
Previous
Posting Lama

Tidak ada komentar:

Leave a Reply