sponsor

Slider

Seputar Bekasi

Pemerintahan

Tokoh

Kuliner

Piknik

Olah Raga

» » » Anugerah RSPA Bantuan Korban Bencana Alam

KOTA - Agka kecelakaan mengalami penurunan dan upaya mengajak masyarakat menanamkan budaya tertib berlalu lintas hasilkan Anugerah.

Di sela-sela pelaksanaan peringatan Upacara Hari Kesadaran Nasional Tingkat Kota Bekasi Tahun 2013, Senin (18/2/2013), Pemerintah Kota Bekasi menerima piala juara I RSPA (Road Safety Partnership Action) se-Polda Metro Jaya dari Polresta Bekasi Kota dan bantuan korban bencana alam dari Matahari Department Store Regional Jakarta 3.

Piala juara I RSPA se-Polda Metro Jaya ini diserahkan langsung oleh Kasat Lantas Polresta Bekasi Kota Kompol Iman Pribadi Santoso, SiK kepada Walikota_Bekasi Dr.H.Rahmat Effendi, kemudian Walikota Bekasi memberikannya kepada Kapolresta Bekasi Kota Kombes Pol Drs.Priyo Widyanto, MM dan Kapolresta Bekasi Kota menyerahkannya kepada Kepala Dinas Perhubungan Kota_Bekasi Drs.Supandi Budiman, MSi.
 

Bantuan korban bencana alam dari Matahari Department Store Regional Jakarta 3 diserahkan langsung oleh Store Manager Matahari Cabang Bekasi Dedi Turmudi kepada Walikota Bekasi, kemudian Walikota Bekasi memberikannya kepada Sekda Kota_Bekasi Drs.H.Rayendra Sukarmadji, MSi dan Sekda Kota Bekasi  menyerahkan kepada Kepala Dinas Sosial Kota Bekasi Drs.H.Alexander Zulkarnain, MSi.

Dikatakan Walikota Bekasi, diraihnya juara I RSPA ini adalah hasil kerja keras kita bersama-sama dimana angka kecelakaan telah mengalami penurunan, dan kita terus berupaya mengajak masyarakat menanamkan budaya tertib berlalu lintas.

“Terima kasih kepada pihak matahari department store atas bantuannya untuk mengurangi beban masyarakat yang terkena banjir”, ucapnya.

Dalam kesempatan tersebut, Dedi Turmudi juga mengatakan bantuan yang kita berikan pakaian layak pakai sebanyak 22 koli dan 36 dus mie instan merupakan bentuk kepedulian karyawan dan perusahaan terhadap lingkungan sekitar. (amel)



«
Next
Posting Lebih Baru
»
Previous
Posting Lama

Tidak ada komentar:

Leave a Reply