Peserta dari desa di Kabupaten Bogor membawa dongdang (tempat membawa makanan) dalam kegiatan Festival Dongdang 2013 di cibinong, Bogor, Jawa Barat, Sabtu (9/3/2013).
Kegiatan yang diikuti lebih dari 2.000 dongdang dari sedikitnya 500 desa di Kabupaten Bogor tersebut untuk membangun potensi budaya lokal melalui peringatan maulid Nabi Muhammad SAW sehingga menjadi wisata tahunan Islami di Jawa Barat.
Dongdang dihiasi ornamen tradisional Jawa Barat atau ornamen Islami. Untuk dongdang berisi makanan yang dikemas dimasukkan dalam besek, peserta pengiring berjumlah 15 orang. Sedangkan peserta pawai berpakaian khas Jawa Barat atau busana Muslim.
Area pawai dongdang yang digunakan adalah sepanjang Jalan Tegar Beriman. Untuk kriteria penilaian dongdang, kata dia, di antaranya keindahan penataan, penampilan busana pembawa dongdang, atraksi pembawa dongdang, dan kriteria saat berjalan.
Sedangkan dewan juri berjumlah 25 orang, yang berasal dari Universitas Pakuan, Universitas Djuanda, MUI Kabupaten Bogor, budayawan, Diskominfo, Kementrian Agama, Dinas Kesehatan, BPMPD, dan unsur masyarakat.
"Dengan Hikmah Maulid, Kita Teladani Sikap Rasulullah Muhammad SAW, Dengan Peningkatan Iman dan Takwa," kata Bupati Bogor dalam sambutan di hadapan Gubernur terpilih Ahmad Heryawan, Ketua PPP Suryadarma Ali, Muspikab Bogor dan ribuan hadirin yang antusias mengikuti kegiatan. (aan) Editor: Amelia Deska
Slider
Seputar Bekasi
Pemerintahan
Tokoh
Kuliner
Piknik
Olah Raga
Berita Bekasi's Admin
We are.., This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Berita Infrastruktur
Popular Post
-
Cabangbungin - Bekasi Tidak bisa dipisahkan dari kisah heroisme perjuangan para ulama. Banyak kisah yang masih tersembunyi. Fakta sejara...
-
Wabup Anggap Kenaikan Harga Masih Wajar SIDAK : Kepala Dinas Perikanan dan Kelautan Agus Trihono bersama Wakil Bupati Rohim Mintareja ...
-
Bekasi Selatan - Buka puasa ? Hemmm..mungkin asinan sayur khas Bekasi dapat Anda coba. Selain tidak membosankan, makanan ini terbilang eksl...
Tidak ada komentar: